Rabu, 10 Desember 2014

Aldi CJR Sebut Film 'CJR The Movie 2' Lebih Keren dari 'Iron Man'

Aldi CJR Sebut Film 'CJR The Movie 2' Lebih Keren dari 'Iron Man'

Rabiatul Adawiyah - VIII AKSEL - CONAN
Sabtu, 22/11/2014 09:45 WIB
http://images.detik.com/content/2014/11/22/229/skydlm.jpgAldi beberapa saat sebelum mendarat (Adhie Ichsan/detikHOT)
Jakarta -
Para personel CJR, Iqbaal, Kiki dan Aldi harus terjun dari ketinggian 15 ribu kaki demi sebuah adegan dalam film terbaru mereka, 'CJR The Movie: Happy to Be Me'. Karena hal tersebut, Aldi pun menilai film mereka lebih keren dari 'Iron Man'.

"Menurut aku film ini keren banget. Ini film paling keren dari 'Iron Man'. Semoga hasilnya memuaskan dan diterima banyak orang," ujar Aldi pada detikHOT saat ditemui di sela-sela sesi pemotretan 'CJR The Movie 2' di Kantor Falcon Pictures, Duren Tiga, Jakarta Selatan, Jumat (21/11/2014) malam.

"Iron Man kan terbangnya bohongan, kalau kita beneran (terbang dari ketinggian 15 ribu kaki)," sambungnya sambil tertawa.

Foto-foto: CJR Terjun dari Pesawat di Ketinggian 15 Ribu Kaki

CJR melakukan adegan skydiving di kawasan Conneware, Melbourne, Australia pada Oktober silam. Meski lutut terasa lemas usai syuting skydiving, Kiki mengatakan hal tersebut adalah pengalaman yang luar biasa.

Mereka pun optimis filmnya akan sukses dan mencapai target. Kiki juga berharap film yang menceritakan masa transisi mereka setelah Bastian hengkang itu dapat memberikan inspirasi.

Rencananya, film 'CJR The Movie 2' akan tayang pada Februari 2015.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar